Langsung ke konten utama

TEKNOLOGI GAME


Game adalah permainan yang menggunakan media elektronik (komputer ataupun konsol) yang dimainkan untuk mendapatkan sesuatu sehingga adanya kepuasan tersendiri. Kata "game" bisa diartikan sebagai arena keputusan dan aksi pemainnya. Bermain game merupakan salah satu sarana hiburan dan juga sebagai sarana pembelajaran.

Jenis Jenis Game
Game saat ini memiliki banyak jenis atau genre yang dapat dimainkan sesuai dengan kesukaan pemain yaitu berdasarkan jenis, visual, dan bidang yang ada dalam game tersebut. Sebuah game juga bisa memiliki lebih dari satu genre, bisa dua atau lebih.
Beberapa jenis game:
  1. Action Game: Permainan bertema action yang menghadirkan aksi, adegam baku tembak dalam permainannya. Game ini membutuhkan refleks yang tinggi dari pemain.
  2. Fighting Game: Game ini bertema perkelahian dan pertarungan dengan kombinasi jurus serta gerakan untuk mengalahkan musuh komputer atau pemain lain (multiplayer).
  3. Adventure Game: Permainan bertema petualangan menjelajahi hutan, pulau, dan tempat-tempat baru.
  4. Racing Game: Jenis ini menyajikan aksi balap dengan mengendalikan kendaraan untuk mencapai garis finish.
  5. Arcade Game: Permainan dengan tujuan mengumpulkan skor tertinggi.
Facial Recognition



Sistem Pengenalan Wajah adalah sistem yang memungkinkan komputer agar dapat memindai dan mengenali wajah pemain. Komputer akan menggunakan sistem ini dengan cara memindai struktur dan ciri wajah pemain.


Salah satu game yang menggunakan fitur pengenalan wajah ini adalah video game permainan olahraga bola basket berjudul NBA2K15 dan NBA2K16, dengan menggunakan fitur kamera stereoskopik sudut pandang orang pertama pada perangkat PS4 dan XBox1. Kamera stereoskopik ini akan mengambil 2 buah potret gambar dari wajah pemain yang diambil dari sudut yang berbeda untuk digabung dan ditampilkan pada wajah karakter yang dimainkan pemain menjadi 1 buah potret gambar utuh, guna menciptakan ilusi kedalaman dan kepadatan yang jelas pada gambar sehingga potret tersebut terlihat mirip dengan aslinya ketika diaplikasikan pada karakter pemain.

Sumber :
http://iz-inside.blogspot.com/2018/03/teknologi-game-sosftskill-1.html
http://nezlounya.blogspot.com/2010/04/pengantar-teknologi-game.html

Komentar

Popular Post

Deskripsi Game Labirin dan Cara Bermain

Cara bermain game pada labirin adalah dengan menemukan jalan keluar yang ada pada setiap sudut labirin. Karakter ditantang untuk memulai pada labirin level 1 yang bermedan pada rerumputan. Mulai dari level 1 karakter hanya perlu berputar putar mencari jalan keluar. Medan pada level 1 pun hanya berupa belokan kecil sehingga sangat mudah untuk menemukan jalan keluar. Karakter mulai masuk ke dalam labirin Jalan keluar pada level 1 akan menembus langsung ke level 2. Berikut tampilan saat karakter sudah selesai melakukan misi pencarian jalan keluar pada level 1. Pada level 2, medan yang diberikan adalah salju. Dan juga pada medan ini terdapat beberapa belokan tembok yang lebih banyak dari level 1 sehingga karakter perlu mencari jalan keluar dengan berhati hati agar tidak bertemu jalan buntu.  Berikut contoh labirin level 2 Karakter mulai masuk ke dalam labirin level 2 Ketika sudah selesai mema

Pengalaman Pribadi Menerapkan Prinsip Manajemen Waktu

Orang yang dapat bersenang – senang adalah orang yang pandai melakukan manajemen waktu. Baik manajemen sebagian waktu maupun manajemen seluruh waktu. Disini maksud saya adalah ketika orang memiliki waktu 24 jam dalam sehari, dia dapat memanfaatkan minimal 12 jam yang dimiliki dengan melakukan suatu yang produktif. Manajemen waktu mengajarkan untuk dapat disiplin terhadap waktu. Prinsip manajemen waktu adalah perencanaan dengan tujuan yang jelas dan matang. Karena ketika kita memiliki perencanaan, kita dapat mengetahui darimana langkah mulai. Sebagai contoh kita memiliki tugas yang menumpuk, kita dapat membagi tugas tersebut dalam skala prioritas. Termasuk dalam hal mendesak atau hal jangka panjang. Jadi tugas tersebut dapat dikategorikan sesuai dengan waktunya. Dan yang terpenting ketika kita melakukan skala prioritas, tidak boleh ada yang dinamakan menunda pekerjaan. Dikarenakan jika kita menunda pekerjaan, skala prioritas yang dilakukan dan juga manajemen waktu hanya sia – sia. B

Resensi Novel Bidadari Terakhir

Ketulusan Hati Seorang Pelajar dengan Kupu - Kupu Malam Judul              : Bidadari Terakhir Pengarang      : Agnes Davonar Penerbit          : Intibook Publisher Tahun Terbit    : 2013 Tebal Buku     : vi + 162 halaman Cetakan          : Pertama, Maret 2013 Sinopsis Rasya seorang pelajar yang mempunyai masa depan cemerlang, selalu mendapat peringkat lima besar di kelas, dan baginya pendidikan adalah nomer satu. Pada suatu ketika Hendra, sahabat Rasya sedang berulang tahun mengajak nya ke suatu tempat.  Yaitu Paradiso sebuah tempat pelacuran. Rasya yang memiliki iman kuat menolak ajakan Hendra, lalu menunggu di luar sambil meminum teh botol. Di saat itu Rasya bertemu dengan Eva, seorang PSK yang sedang mencari pelanggan. Eva menceritakan bagaimana sulitnya mencari uang untuk operasi ibunya. Rasya yang lugu menawarkan bantuan pinjaman kepada Eva. Rasya yang seorang pelajar merasa iba karena harus bekerja setengah mati dan menjadi seorang kupu – kupu mala

Media Promosi Berbasis TI

STRATEGI PROMOSI BERBASIS TI Perkembangan dunia saat ini, terutama pada aspek teknologi mengalami perubahan sangat pesat ke arah digital. Era digital merupakan istilah media jenis baru yang digunakan dalam teknologi informasi yang memiliki karakteristik bersifat jaringan. Perubahan ini membuat perilaku manusia memasuki gaya hidup baru dan tidak bisa lepas dari perangkat-perangkat elektronik yang menjadi kebutuhan dasar bagi setiap orang. Pengertian Strategi Promosi Definisi strategi promosi penjualan dikemukakan oleh Fandy Tjiptono pada buku strategi pemasaran. Pengertian strategi promosi penjualan adalah perencanaan aktivitas yang dilaksanakan dalam rangka peningkatan Permintaan dari para konsumen untuk meningkatkan volume dan omset penjualan. Aktivitas tersebut dilakukan dengan mempengaruhi secara langsung konsumen dalam keputusan pembelian. Berdasarkan Cravens pada buku pemasaran strategis mengemukakan bahwa strategi promosi penjualan merupakan rencana dan proses pengen